Pembukaan MTQ Nasional di Ambon Maluku tahun 2012
Pembukaan MTQ Nasional XXIV di Ambon Maluku tahun 2012
Pada hari ini Jumat, 8 Juni 2012 dilaksankan Pembukaan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Nasional yang ke XXIV tahun 2012 di Ambon Maluku, Pada acara Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) pembukaan dilaksanakan oleh Presiden Republik Indonesia , Susilo Bambang Yudoyono,dengan tema MTQ Nasional XXIV kita tingkatkan Kualitas Kehidupan Beragama di Indonesia . Kita ingin membangun Indonesia yang ditopang nilai-nilai universal yang dimiliki semua agama
Nilai-nilai universal yang dimaksud adalah nilai-nilai kesalehan sosial, solidatitas dan toleransi. nilai-nilai tersebut sebagai landasan dalam mewujudkan negara sebagai model semangat toleransi di kalangan umat beragama.
Acara ini dijaga ketat oleh Kepolisan agar jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti kejadian dulu dengan dibentangkannya bendera RMS pada acara pembukaan Hari Gerakan Nasional pada waktu lalu,
Persiapan oleh panitia MTQ sudah sangat maksimal sejak awal , persiapan dari pengamanan sampai uji coba tari pada tanggal 4 dan 6 Juni 2012, pencahayaan yang sangat terang, penyalaan kembang api yang besar.
Pada MTQ kali ini diikuti oleh perwakilan 33 propinsi, masing - masing daerah menginginkan menjadi juara pertama. dengan mempersiapkan peserta wakilnya secara maksimal.
Pada MTQ ke XXIX memperlombakan 6 cabang yaitu Tilawatil Quran, Khotil Quran, Syahril Quran, Hifzil Quran, Fahmil Quran dan menulis kandungan alquran. Pada lomba tilawatil quran dibagi lagi menjadi 6 lomba yaitu : Tartil Quran anak-anak, remaja, dewasa, cacat netra dan sabba.
Cabang Hifzil Quran dibagi menadi 5 mata lomba yakni : Hifzil 1 Juz dan tilawah, 5 juz dan tilawah, 10 juz, 20 juz dan 30 juz.
Penulis : Raras Wuri Miswandaru,SPdI
jabatan :
Posting Lebih Baru Posting Lama